Fitur bluRewards Bikin Hati Bahagia

Oke banget blu by BCA Digital

Pandemi seperti sekarang, tidak membuat mati rasa orang untuk tetap bekerja dan berkarya. Walau tidak bisa kerja di kantor, ya bisa kerja di rumah. Yang biasa bisnis offline di tokonya, sekarang bisa menawarkan produknya via online. Asal ada niat dan berusaha, insha Allah tetap bisa berpenghasilan — tidak sampai garing gitu. Hehe …

Nah bicara tentang penghasilan, pasti seseorang punya planning ke depannya buat apa. Misalnya buat pendidikan anak, renovasi rumah, beli perabot, investasi dll. Biasanya kalau uang dicampur dalam satu rekening, susah deh untuk dikontrol. Apalagi seringkali kita menggesek untuk belanja ini itu, bayar ini itu, jadi ambyar deh…Bener kan?

Nah sekarang ada lho aplikasi tabungan yang bisa membantu kita untuk mengontrol atau cek tabungan per pos kebutuhan. Seperti yang sudah aku sebut di atas misal tabungan pendidikan, renovasi dll bisa dipisahkan tapi dalam 1 rekening tabungan. Namanya Aplikasi blu by BCA Digital Mau tahu tentang itu? Yuk simak artikel  ini yaa …

Perbedaan blu by BCA Digital dan BCA Konvensional?

Jujurly aku tahu tentang blu by BCA Digital secara tak sengaja. Di timeline medsos-ku tuh bersliweran review aplikasi blu by BCA Digital. Manusiawi kan ya, kalau aku akhirnya penasaran. Hehe …

Akhirnya aku browsing untuk mencari tahu. Ternyata blu by BCA Digital adalah aplikasi perbankan dari BCA Digital. Kita bisa membuat tabunga BCA Digital langsung melalui aplikasi blu. Cukup lewat aplikasi, kita bisa mendaftarkan diri menjadi nasabah BCA Digital.

Informasi lain aku dapatkan tentang aplikasi keuangan menarik blu by BCA Digital dari seorang teman yang sudah memiliki bluAccount. Wah dipikir-pikir kok sangat membantu banget dalam hal mengatur keuangan. Jadi Akupun ikutan daftar lho. Yang bikin aku tertarik juga bebas biaya transfer ke bank lain. Asikkk…

Daftarnya via online kalau menjadi nasabah BCA Digital, tak perlu datang ke kantor cabang. Sebab BCA Digital tidak memiliki kantor cabang (branchless). Daftarnya juga tak makan waktu lama, hanya beberapa menit saja.

Sedangkan menjadi nasabah BCA konvensional sudah banyak yang paham kan? Harus datang ke kantor dan pastinya antri, biasanya menghabiskan waktu berjam-jam. Kemudian harus isi data di customer servis, tanda tangan dll.

Itu sih perbedaan yang nyata banget antara blu by BCA Digital dengan BCA konvensional. Pastinya ada perbedaan lainnya misalnya fitur-fitur, biaya admin dll. Yuk biar lebih jelas lagi lanjut baca artikel ini ya…

Cara Daftar Akun blu by BCA Digital

Kalau mau daftar, kata temanku, wajib download aplikasinya dulu. Jadi aku pun mendownload dan mulai mengikuti panduannya. Mudah kok, tidak ribet dan cuma butuh waktu beberapa menit aja. Yang penting siapkan KTP (wajib) dan NPWP (kalau ada).

Syarat pembuatan tabungan di aplikasi blu by BCA Digital

Cara Daftarnya sebagai berikut:

– Kita harus mendownload  aplikasi blu by BCA Digital dulu ya teman-teman. Bisa dari playstore di  Aplikasi blu Untuk Android atau bisa di App Store di Aplikasi blu Untuk iOS

– Siapkan KTP dan NPWP untuk isi data saat mendaftar.

– Setelah isi data, nanti akan ada konfirmasi di email kita

– Ada petugas yang menghubungi kita via Video Call

– Kalau di-acc ada verifikasi dari blu by BCA Digital.

Verifikasi data via VC

Untuk aktifnya akun kita ada verifikasi data dan membutuhkan waktu 1×24 jam. Selanjut kita kudu cek email yang akan menginfokan kalau akun kita sudah di-acc atau sebaliknya. Ini tampilan kalau kita buka aplikasi blu by BCA Digital.

Saat buka aplikasi blu by BCA Digital

Fitur-fitur blu by BCA Digital

Nah sampailah pada ulasan tentang fitur-fitur yang ada di aplikasi blu by BCA Digital sbb:

1. bluAccount

Adalah akun atau rekening utama kita di blu by BCA Digital. Next bakal digunakan kita untuk melakukan berbagai macam transaksi. Misalnya untuk:

a. Bayar atau beli produk

b. Transfer

c. Top up e-money

d. Setor tunai

e. Tarik tunai

f. Bayar pakai QRIS

g. BCA Virtual Account

h. bluGift

2. bluSaving

Adalah rekening tabungan yang dapat dinamai sesuai pos-pos kebutuhan kita. Misalnya pos tabungan dana sekolah, renovasi rumah, beli perabot rumah, liburan dll. bluSaving bisa tanpa goal seperti tabungan biasa atau dengan goal. Kita juga bisa menggunakan autodebit untuk mempermudah setoran ke bluSaving.

3. bluGether

Adalah produk blu by BCA Digital yang bisa digunakan untuk mengatur keuangan sebagai rekening bersama teman-teman. Bisa digunakan hingga sampai 25 orang.

4. bluDeposit

Adalah produk deposito dengan penyimpanan minimal 1 juta dengan suku bunga 4%p.a.

5. bluRewards. Fitur bluRewards memberikan fasilitas bebas biaya untuk transak-transaksi tertentu. Untuk mendapatkan bluRewards ada syaratnya lho yakni minimal memiliki saldo 1 juta dalam bulan berjalan.

Oke banget blu by BCA Digital

Memiliki rekening blu by BCA Digital ini banyak keuntungannya lho. Diantaranya bebas biaya administrasi, bunga kompetitif dan juga mudah untuk bertransaksi apapun. Dan pastinya kita terbantu untuk catatan cash flow bisa termonitor dengan baik. Wuidihh keren kan?

bluRewards dari blu by BCA Digital

Bicara tentang reward, siapa pun pasti bakal tertarik. Seperti saat aku pas membaca profil blu by BCA Digital juga ada yang namanya bluRewards. Apa tuh?

Jadi bluRewards itu semacam penghargaan buat nasabah yang sudah memiliki sejumlah dana yang tersimpan di blu by BCA Digital. Tapi untuk mendapatkan bluRewards ada syaratnya lho.

Teman-teman yang sudah mendaftar sebagai nasabah blu by BCA Digital dan memiliki saldo minimal Rp 1.000.000 dalam bulan berjalan bisa mendapatkan fasilitas bluRewards. Nanti bakal dapat fasilitas bebas biaya transfer ke bank lainnya. Kan sesuatu gitu yaa ..

Bagaimana bila saldo tak mencapai? Ya auto gak dapat bluRewards dong.

Nah berikut yang akan didapatkan bila kita termasuk nasabah yang ber-bluRewards:

1. Dapat cashback bila membayar dengan QRIS blu

2. Bebas biaya 5x saat Top Up OVO (dalam bentuk cashback)

3. Bebas biaya 5x saat Top Up Gopay

4. Bebas biaya transaksi 20x ke bank lain.

Nah teman-teman sudah tahu banyak kan tentang review aplikasi blu by BCA Digital? Yuk instal aplikasi blu by BCA Digital dan segera daftar biar pengaturan keuangan kita makin tertata. Dan pastinya, blu by BCA Digital fitur bluRewards bikin hati bahagia.

Oya aplikasi blu by BCA Digital ini brand yang baik dan menarik banget lho. Sebab aplikasi keren ini mensupport hobi anak muda terutama yang sedang trend sekarang. Selain itu aplikasi blu by BCA Digital tanpa kantor cabang yang sangat cocok untuk generasi muda.

Leave a Comment