Puncak Rembangan, Destinasi Wisata Andalan Jember. Kota Jember ternyata tidak hanya dikenal sebagai penghasil tembakau saja. Tapi juga memiliki segudang tempat wisata yang membuat semua orang ingin mengunjunginya. Salah satu destinasi andalan Jember adalah Puncak Rembangan.
Puncak Rembangan lokasinya tepatnya berada di Demangan Arjasa di ketinggian 650 MDPL. Jadi pastinya hawanya sejuk dan segar. Banyak spot cantik dengan view yang membuat pandangan kita menjadi blink-blink lho.
Untuk menuju Puncak Rembangan yang berada di Utara Jember, kita harus melewati jalanan menanjak dan berkelok. Jalanan yang mulus sangat membantu kita untuk segera mencapai Puncak Rembangan.
Ada apa dan bagaimana Puncak Rembangan? Yuk ikuti terus ya ulasannya.
Puncak Rembangan, Destinasi Andalan Jember
Jember memiliki banyak tempat wisata yang tersebar di beberapa titik. Antara lain Pantai Papuma yang terkenal keindahannya, Pantai Bandealit, Pantai Boom atau desa wisata seperti Kemiri dan Ledokombo. Nah ada yang jadi andalan wisata Jember yakni Puncak Rembangan.
Puncak Rembangan terletak kurang lebih 12 kilometer (7,5 mi) di sebelah utara kota Jember, tepatnya di kaki Gunung Argopuro. Tempat ini berdiri di lahan seluas 13,45 hektare (33,2 ekar) di ketinggian 650 meter (2130 ft) di atas permukaan laut. Suhu rata-ratanya berkisar antara 18 °C (64 °F) dan 25 °C (77 °F). Secara administratif, Rembangan adalah bagian dari Desa Kemuning Lor, Kecamatan Arjasa, Jember. Tempat ini dikelola oleh pemerintah daerah Jember. (Sumber Wikipedia)
Namanya juga puncak. jadi seperti puncak yang ada di Bogor berhawa sejuk. Juga memiliki kontur tanah yang lebih tinggi dibanding area sekitarnya. Sehingga membuat orang menjadi betah dan bisa membuang penat setelah seminggu bekerja.
Untuk memasuki area Puncak Rembangan ada tiketnya lho. Saat weekday pengunjung akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp 7.500. Sedangkan saat weekend harga tiket menjadi Rp 10.000 saja. Harga tiket terjangkau sekali kan?
Tidak rugi dengan harga tiket tak lebih dari semangkok bakso kita dapat menikmati alam hijau yang bikin adem hati. Melihat dari ketinggian sawah yang membentang juga rerimbunan pohon yang hijau terasa segar kan? Disekitar Puncak Renbangan juga banyak ditemui kebun Buah Naga dan juga peternakan Sapi perah.
Belum lagi bila malam tiba, di kejauhan nun dibawah terlihat Kerlip lampu yang menyebar di Kota Jember. Sungguh sayang kalau dilewatkan bila berkunjung ke Jember tak menginjak Puncak Rembangan ini.
Ada apa di Puncak Rembangan?
Banyak orang yang penasaran dengan Puncak Rembangan. Ada apa ya di sana selain bisa menghirup hawa sejuk dan bersih serta menikmati alam yang bebas polusi?
Nah ada beberapa fasilitas yang menunjang wisata di Puncak Rembangan. Antara lain:
- Hotel atau Penginapan, sebagai tempat untuk beristirahat sambil melepas lelah. Di Puncak Rembangan terdapat hotel seperti Hotel Rembangan yang menyediakan kamar dengan berbagai macam rate. Hotel ini ada sejak jaman kolonial Belanda. Konon di salah satu kamar Hotel Rembangan, Presiden RI pertama Ir. Soekarno pernah menginap. Berarti sejak dulu ya Puncak Rembangan sudah dikenal sebagai tempat untuk melepaskan diri dari rutinitas.
(sumber: istimewa)
- Kolam Renang atau swimming pool. Meski Puncak Rembangan berhawa sejuk cenderung dingin, tapi asik lho kalau bisa berolah raga dengan berenang. Berenang dipercaya bisa membuat tubuh menjadi bugar dan terapi tubuh agar sehat dan segar.
- Ada kafe atau resto untuk tempat kongkow sambil minum kopi sekedar menghangatkan tubuh. Apalagi bila ke Puncak Rembangan bersama rekan-rekan kerja atau keluarga, kafe bisa menjadi tempat berkumpul yang mengasikkan. Sambil menyeruput kopi Jember yang terkenal enak, bisa dibarengi dengan senda gurau yang bisa membuat kita menjadi fresh.
(foto: Ipul)
- View Puncak Rembangan yang keren. Nah seperti yang sudah saya tulis di atas, Puncak Rembangan memiliki view yang cakep. Banyak spot-spot cantik yang instagrammable. Jangan lewatkan ya buat berfoto-foto di sekitar Puncak Rembangan. Tidak kalah kok dengan Puncak yang ada di Bogor. Jadi buat yang memiliki hobi fotografi, Puncak Rembangan bisa sebagai surganya spot-spot keren.
Buat para traveller misal tujuan wisatanya ke Jember, jangan lupa ya mampir ke Puncak Rembangan Destinasi andalan Jember. Buktikan kalau di sana kita bisa merefresh diri agar lebih segar. Yukkk kunjungi Puncak Rembangan.